• Jam Buka Toko: Jam 08.00 s/d 16.00 WIB
  • Status Order
  • Tlp: 085817002505
  • SMS/WA: 085817002505
  • admin@homecomputer.co.id
Terpopuler:

Cara Merawat Laptop Atau PC Agar Lebih Awet/Tahan Lama

01 September 2022 - Kategori Blog

Cara Merawat Laptop Atau PC Agar Lebih Awet/Tahan Lama

Cara Merawat Laptop Atau PC Agar Lebih Awet/Tahan LamaMerawat PC atau laptop memang bukan perkara yang mudah. Selain harus telaten, perawatan ini perlu dilakukan dengan secara luar dan dalam. Namun yang paling maksimal perawatan laptop/pc agar tahan lama ini dilakukan secara terus menerus dan maksimal dari dalamnya.

Dengan melakukan perawatan pada laptop/pc, membuat laptop/pc lebih awet dan memiliki masa pakai yang jauh lebih panjang. Walau memang pastinya akan ada penurunan kondisi namun hal ini tidak langsung turun secara signifikan.

Jika masa tahan laptop atau pc lebih panjang maka akan membantu kegiatan belajar/bekerja menjadi lebih maksimal pula.

Bagaimana sih cara merawat laptop agar lebih awet/tahan lama? Mari kita bahas bersama di ulasan Home Computer hari ini.

Baca Artikel : Rekomendasi Laptop 4 Jutaan Untuk Pekerja Dan Mahasiswa

 

Cara Merawat Laptop Atau PC Agar Lebih Awet/Tahan Lama

Berikut adalah beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk membuat laptop/pc agar lebih awet/tahan lama.

1. Perawatan dari Luar : Membersihkan CPU Komputer

Salah satu cara untuk membersihkan komputer untuk mendapatkan performa yang maksimal untuk pc/laptop adalah dengan rajin membersihkannya.

Seperti yang kita tahu, debu adalah hal yang membuat mesin mengalami penurunan performa. Untuk itu kamu perlu melakukan pembersihan di CPU agar bersih dan performanya terjaga.

Apalagi bagian kipas CPU dimana umumnya debu banyak berkumpul pada kipas. Alangkah lebih baiknya jika kamu membersihkan CPU secara detail.

Membersihkan CPU tidak cukup hanya dengan menggunakan kain atau lap saja, untuk lebih mudah dan fleksibel dalam menjangkau daerah yang sulit, kamu bisa menggunakan kuas.

Dengan kuas tempat-tempat yang sulit dijangkau dan tidak masuk tangan kita akan terjangkau dengan mudah.

2. Perawatan dari Luar : Hindari Hal-Hal yang Menyebabkan PC/Laptop Panas

Selanjutnya adalah menghindari hal-hal yang membuat pc/laptop kamu panas. Tahukah kamu ada banyak sekali hal-hal yang yang tanpa kamu sadari membuat perangkat kamu panas.

Memangnya kenapa jika laptop/pc panas? Apakah akan membahayakan untuk komputer kita?

Tentu saja menghasilkan panas pada perangkat akan membuat komputer berjalan lambat bahkan juga menyebabkan hang atau perangkat mati mendadak.

Jika hal ini terus terjadi otomatis membuat perangkat kamu cepat rusak bukan?

Untuk menghindari hal ini, ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan. Diantaranya adalah

  1. Menghindari menggunakan laptop di bantal/kasur karena hal ini akan dengan mudah menyebabkan panas dan juga menyerap debu.
  2. Memberikan ventilasi pada CPU PC
  3. Menggunakan kipas untuk menghindari perangkat panas

Sekarang ini kipas laptop/pc juga sudah banyak ditemukan dengan mudah dan harga murah sehingga kamu bisa memanfaatkan hal ini.

3. Perangkat Pendukung : Menggunakan Stabilizer

Stabilizer adalah salah satu alat yang membantu komputer kamu tetap aman walaupun arus listriknya kurang stabil.

Arus listrik yang kurang stabil akan membuat peralatan elektronik seperti komputer/pc menjadi lebih rentan rusak karena arus masuknya naik turun.

Nah dengan stabilizer inilah kamu bisa membuat perangkat elektronik atau pc kamu lebih aman dari ancaman kerusakan yang disebabkan oleh arus yang tidak stabil.

4. Perawatan dari Dalam : Menghapus Aplikasi yang Tidak Digunakan

Perawatan selanjutnya adalah perawatan dari dalam, dimana kamu perlu melakukan perbaikan atau tindakan untuk mempercepat performa kerja pc/laptop yaitu dengan menghapus aplikasi atau software yang tidak digunakan.

Semakin banyak aplikasi yang terinstal di pc/laptop akan membuat perangkatmu terasa lebih berat. Pun dalam proses startup perangkat akan membutuhkan waktu lebih lama.

Menghabiskan banyak ruang dan juga memperlambat kerja laptop.

Sebaiknya kamu menghapus aplikasi yang jarang atau bahkan tidak pernah digunakan. Software atau aplikasi yang lawas / tidak pernah terupdate juga akan membuat keamanan komputer terancam dengan masuknya virus/malware.

5. Jangan Lupa Scan dengan Antivirus

Jangan lupa untuk melakukan scanning komputer secara teratur menggunakan antivirus yang kamu miliki. Tentu saja antivirus ini yang sudah rajin diperbarui atau di update ya!

Sekarang pun ada banyak antivirus yang bisa digunakan secara gratis, sehingga kamu hanya perlu menginstall dan menggunakannya.

Sebab jika tidak menggunakan anti virus yang terupdate malah akan memiliki potensi untuk terkena virus. Dan tentunya hal ini akan sulit untuk dihilangkan.

6. Mematikan Komputer Sesuai dengan Prosedurnya

Mematikan komputer yang tidak sesuai dengan prosedural juga akan mempengaruhi performa dan kondisi komputer kamu. Ada banyak orang yang mengalami komponen di PC/laptopnya rusak lebih cepat karena tidak melakukan shut down dengan baik dan teratur sesuai dengan prosedurnya.

Maka dari itu akan lebih baik jika kamu perlu melakukan shut down komputer sesuai dengan prosedur yang berlaku.

Baca Artikel : Memilih Laptop atau PC? Berikut Pertimbangannya!

 

Kesimpulan

Merawat pc/laptop akan membuat komputer memiliki masa pakai yang lebih lama dibandingkan dengan pemakaian yang tidak terawat. Tentunya perawatan ini perlu dilakukan dari dalam dan luar perangkat agar hasilnya maksimal. Tambahkan dengan aksesoris maupun perangkat tambahan untuk perawatan laptop/pc.

Kamu bisa mencari aksesoris laptop/pc di toko komputer home computer Yogyakarta. Toko komputer jogja lengkap dengan aksesorisnya yang membantu Anda menemukan melengkapi kebutuhan komputer dengan mudah.

Selain itu kami juga juga tempat jual laptop jogja (laptop), untuk Anda yang sedang mencari laptop untuk kuliah maupun bekerja akan lebih mudah jika beli laptop jogja (laptop baru) di home computer.

Sekian informasi tentang Cara Merawat Laptop Atau Pc Agar Lebih Awet/Tahan Lama hari ini semoga bemanfaat!

, , , ,

There are no comments yet, add one below.

Berikan Komentar/Review Anda

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Form yang wajib di isi ditandai *

 
Chat via Whatsapp